01971nas a2200205 4500000000100000008004100001653001300042653001700055653002600072653002400098100001700122700001400139700001300153245009200166856007200258300001100330490000600341520140400347022001401751 2024 d10aStrategi10aDinas Sosial10aPenerimaan Masyarakat10aPenderita Eks Kusta1 aNovitasari J1 aKasiami S1 aTaufiq A00aStrategi dinas sosial dalam meningkatkan penerimaan masyarakat bagi penderita eks kusta uhttps://ojs.ejournalunigoro.com/index.php/JIAN/article/view/837/577 a98-1080 v83 a

Bahasa (Indonesian) Abstract:

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran mengenai strategi Dinas Sosial UPT RSBLK Tuban dalam meningkatkan penerimaan masyarakat bagi penderita eks kusta. Permasalahan yang terjadi, selama ini Masyarakat masih memberikan diskriminasi dan stigma terhadapat eks penderita kusta. Sehingga, diperlukan strategi penanganannya. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, dengan strategi studi kasus, dengan menggunakan rujukan Suryono (2004:80), bahwa strategi berkaitan degan tiga hal: tujuan, sarana, dan cara. Penentuan informan memakai teknik purposive sampling dan snowball sampling. Informan kunci penelitian ini adalah dari UPT RSBLK Tuban dan informan yang terlibat langsung dalam interaksi social yang diteliti, yakni seksi rehabilitasi. Hasil penelitian, proses penerimaan masyarakat bagi penderita eks kusta dalam sosialisasi primer sudah baik, dengan adanya sosialisasi berupa edukasi yang di berikan kepada keluarga penderita eks kusta membantu meningkatkan penerimaan masyarakat. Sosialisasi sekunder yang dilaksanakan juga efektif, seperti progam home care sangat membantu masyarakat yang berada di luar panti RSBLK Tuban. Selain itu, Dinas Sosial UPT RSBLK juga meningkatkan penerimaan warga dan masyarakat bagi penderita eks kusta dengan menggunakan media sosial.

 

 a2549-3566